Ini yang perlu Moms Tahu Soal MPASI

Ini yang perlu Moms Tahu Soal MPASI

Untuk mendukung tumbuh kembang Si Kecil, Moms bisa memberikan MPASI atau makanan pendamping ASI. Namun, hal yang perlu Moms perhatikan yaitu bahwa pemberian MPASI tidak bisa dilakukan secara sembarangan ya, Moms. ​​

Manfaat MPASI

Tujuan pemberian MPASI yaitu agar Si Kecil belajar makan dan mulai mengenal makanan selain ASI. Selain itu menurut Kementerian Kesehatan, MPASI juga bertujuan untuk:

  1. Memperkenalkan tekstur makanan kepada Si Kecil sehingga keterampilan makannya dapat terasah.
  2. Meningkatkan imunitas pada bayi,
  3. Membantu pembentukan tulang dan jaringan untuk pertumbuhan Si Kecil

Pemberian MPASI juga penting untuk memenuhi kebutuhan asupan harian si Kecil, lho. Hal ini demi menghindari risiko terjadinya malnutrisi.

Kapan Mulai MPASI?

WHO menganjurkan untuk memberikan MPASI bagi bayi sekitar usia 6 bulan. Hal ini karena kebutuhan nutrisi bayi tidak bisa hanya dipenuhi dengan ASI saja, melainkan juga dari makanan lain.

Selain itu, menurut IDAI ada ciri-ciri Si Kecil sudah siap untuk MPASI diantaranya:

  • Si Kecil sudah bisa duduk dan menahan kepalanya sendiri dengan tegap
  • Menunjukkan ketertarikan terhadap makanan, dan mulai mencoba meraih makanan
  • Menunjukkan tanda-tanda lapar dan tidak tenang meskipun ibu telah memberikan ASI secara rutin

Berdasarkan WHO, ada 4 prinsip dalam memberikan MPASI pada Si Kecil yaitu sebagai berikut.

A. Tepat waktu

Artinya MPASI perlu diberikan di usia yang tepat, yaitu ketika kebutuhan energi danSi Kecil sudah tidak bisa dipenuhi hanya dengan ASI saja. Adapun usia, tahapan perkembangan dan tahapan MPASI yang dianjurkan IDAI dan WHO yaitu sebagai berikut.

Jika MPASI diberikan terlalu cepat dikhawatirkan Si Kecil belum siap, sehingga dapat menganggu penyerapan nutrisi dari ASI dan berisiko obesitas. Sedangkan jika terlambat, beresiko kurang nutrisi terutama zink dan zat besi.

B. Cukup (adequate)

Prinsip ini maksudnya MPASI bertujuan untuk mencukupi kebutuhan energi, protein, dan mikronutrien Si Kecil untuk tumbuh dan berkembang. Moms bisa mengikuti panduan yang diberikan WHO dan IDAI pada gambar di atas ya untuk memenuhi kebutuhan Si Kecil sesuai usia dan perkembangannya.

C. Aman dan higienis

Proses persiapan dan pembuatan MPASI menggunakan cara, bahan, dan alat yang aman serta higienis. Untuk memastikan kebersihan dalam proses pembuatan MPASI, Moms bisa coba perhatikan beberapa poin berikut.

  • Pastikan kebersihan tangan dan peralatan makan yang digunakan untuk menyiapkan serta menyajikan MPASI
  • Cuci tangan Moms sebelum memasak dan sebelum makan. Selain itu, selalu cuci tangan dengan sabun setelah ke toilet dan membersihkan kotoran Si Kecil
  • Simpan makanan yang akan diberikan kepada Si Kecil di tempat yang bersih dan aman
  • Pisahkan alat masak seperti talenan, alat pengukus, dan alat masak lainnya

D. Diberikan secara responsif (properly fed)

MPASI diberikan secara konsisten sesuai sinyal lapar atau kenyang dari Si Kecil. Meskipun diberikan dengan cara yang responsif, pemberian MPASI tetap perlu jadwal yang teratur ya, yaitu tiga kali makanan utama dan dua kali makanan kecil di antaranya, dengan waktu makan tidak boleh lebih dari 30 menit.

WHO menganjurkan bayi mulai mengonsumsi MPASI di usia 6 bulan. Di awal pemberian MPASI yaitu pada saat Si Kecil usia 6-8 bulan, dianjurkan untuk memberikan MPASI 2-3 kali dalam sehari. Lalu, di usia 9-11 bulan dapat ditingkatkan menjadi 3-4 kali dalam sehari.

Di usia 12 bulan, kebanyakan bayi sudah bisa memakan berbagai makanan yang sama dengan orang dewasa. Meski begitu tetap pastikan kebutuhan Si Kecil akan makanan penuh gizi ya, termasuk makanan hewani seperti daging sapi, ikan, ayam, telur, dan olahan susu.

Hindari makanan yang bisa menyebabkannya tersedak seperti makan anggur utuh atau wortel gelondongan. Hindari juga minuman yang bergizi rendah seperti teh, susu kemasan dengan beragam rasa, dan minuman kemasan yang banyak mengandung gula.

Persiapan MPASI

Menyambut waktu MPASI, ada beberapa hal yang bisa Moms siapkan nih sebelum MPASI, diantaranya yaitu sebagai berikut.  

1). Tentukan makanan pertama

Berdasarkan timeline MPASI, makanan yang perlu diberikan kepada Si Kecil yaitu bertekstur puree (saring) atau mashed (lumat), seperti campuran bubur dan sayuran. Beberapa makanan yang bisa Moms coba yaitu kombinasi bubur dan susu, kombinasi bubur dengan ayam yang dihancurkan, kombinasi bubur dengan sayuran yang diblender, atau puree buah. Bubur bisa terbuat dari tepung beras yang dimasak atau bubur nasi biasa.

2). Membuat jadwal MPASI

Karena MPASI dianjurkan diberikan 2-3 kali dalam sehari, Moms juga perlu membuat jadwal MPASI untuk Si Kecil. Memberikan jadwal ini penting untuk melatih regulasi internal Si Kecil khususnya mengatur rasa lapar dan kenyang. Selain itu, ini juga membiasakan Si Kecil agar makan pada waktunya dan tidak mengemil.

Misalnya, untuk MPASI anak usia 6 bulan Moms bisa membuat jadwal sebagai berikut.

  • 06.00              ASI
  • 08.00              MPASI (bubur+susu)
  • 10.00              Camilan (puree buah)
  • 12.00              MPASI (bubur+ayam)
  • 14.00              ASI
  • 16.00              Camilan/ASI
  • 18.00              MPASI (bubur+brokoli)
  • 20.00              ASI

3). Perlengkapan MPASI

Untuk persiapan MPASI, Moms bisa mulai menyiapkan perlengkapan makan dan memasak MPASI. Membeli perlengkapan makan bayi ditujukan untuk menyiapkan kondisi makan yang nyaman dan kondusif. Selain itu, peralatan masak Si Kecil juga perlu dipisah dari alat masak lainnya agar lebih higienis ya.

Agar Moms tidak bingung perlengkapan apa saja yang perlu disiapkan, Moms bisa mengacu ke daftar yang sudah disediakan Kita di To-Do List MPASI ya. Selain itu, Moms juga bisa berbelanja kebutuhan MPASI lewat Shop dengan beragam pilihan produk dan penawaran menarik. Cek sekarang yuk Moms!


Referensi

World Health Organization. (n.d.) Complementary feeding. Retrieved from https://www.who.int/health-topics/complementary-feeding

Ikatan Dokter Anak Indonesia. (2018). Pemberian Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI). Retrieved from https://www.idai.or.id/artikel/klinik/asi/pemberian-makanan-pendamping-air-susu-ibu-mpasi

Kementerian Kesehatan RI. (2022). Pentingnya dan tahap pemberian mpasi pada bayi. Retrieved from https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/351/pentingnya-dan-tahap-pemberian-mpasi-pada-bayi