Nasi Tim Ubi Ayam Giling
Bahan (untuk 2 porsi)
- 2 sendok makan Beras (rendam semalaman dengan 300 ml air)
- 1/2 buah Ubi Putih (rebus dan haluskan)
- 2 sendok makan Daging Ayam Giling
- 2 lembar Daun Sawi (iris kecil)
- 1 kuning Telur
- 1 sendok makan Keju Parut
- 1 Tomat
- 1 sendok makan Bombai
- 1 lembar Daun Salam
- Mentega Secukupnya
Cara Membuat
Langkah 1 :
Masak beras, daging ayam, daun salam dengan air rendaman beras. Masak hingga air menyusut.
Langkah 2 :
Masukkan ubi yang sudah dihaluskan dan tomat yang sudah dipotong kecil-kecil, aduk rata.
Langkah 3 :
Tambahkan bawang bombai dan kuning telur, aduk rata.
Langkah 4 :
Siapkan wadah tahan panas, olesi mentega. Masukkan campuran beras, letakkan irisan sawi dan keju. Kukus sekitar 30 menit, lalu keluarkan dari cetakan.
Sumber : https://www.generasimaju.co.id/diary-tumbuh-kembang-anak/resep-mpasi