Puree Apel & Pisang
Bahan
- 1 butir Apel Manis (+- 200 gram)
- 1/2 buah Pisang Ambon (potong-potong)
- 100 ml Air Matang
- 1 sendok teh Yoghurt Plain
Cara Membuat
Langkah 1 :
Kupas apel, buang bijinya. Potong-potong apel seukuran dadu. Satukan apel dan pisang, tambahkan air. Masak sampai mendidih dan apel layu. Angkat, tiriskan.
Langkah 2 :
Proses apel dan pesang dengan blender sampai halus. Tambahkan yoghurt, aduk rata.
Sumber : DEMEDIA (Ayu Kharie & Tim Dapur Demedia)