Temukan 15 Rumah Sakit dan Klinik Jabodetabek Terbaik untuk Moms, Dads, dan Si Kecil

Temukan 15 Rumah Sakit dan Klinik Jabodetabek Terbaik untuk Moms, Dads, dan Si Kecil
Photo by Bonnie Kittle / Unsplash

Kesehatan keluarga adalah harta yang paling berharga. Setuju, gak, KitaFams?

Mencari dan menemukan fasilitas medis yang tepat dan cocok untuk Moms, Dads, dan Si Kecil adalah salah satu tahapan yang krusial bagi keluarga.

Tenang aja, Kita bakal bantuin Moms & Dads untuk memilih rumah sakit dan klinik terbaik di Jabodetabek yang menawarkan layanan terbaik! Dengan fasilitas modern dan tenaga medis yang handal, rumah sakit dan klinik ini siap memberikan perawatan terbaik untuk KitaFams.

Rekomendasi Rumah Sakit untuk KitaFams

Berikut adalah rekomendasi rumah sakit terbaik yang telah Kita kurasi untuk Moms, Dads, dan Si Kecil.

1. RSIA Kemang

Terletak di Jl. Ampera Raya No.34, Ragunan, Jakarta Selatan, RSIA Kemang memiliki pelayanan unggul yang fokus pada edukasi orang tua dan konseling psikologis.

Rumah sakit ini juga menyediakan screening rutin dan deteksi dini di poliklinik tumbuh kembang. Untuk informasi lebih lanjut, Moms dan Dads dapat menghubungi mereka di (021) 27545454.

2. RSIA Grand Family

Untuk KitaFams yang berlokasi di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, merapat!

RSIA Grand Family menawarkan layanan kebidanan dan kandungan, kesehatan anak umum, hingga layanan spesialis seperti paru-paru dan pencernaan anak.

Moms & Dads bisa menghubungi mereka di (021) 29673737 / 29673777 untuk mengetahui lebih banyak tentang layanan yang tersedia.

3. RSIA Bunda Jakarta

RSIA Bunda Jakarta yang terletak di Jl. Teuku Cik Ditiro No.28, Menteng, Jakarta Pusat, memiliki spesialisasi pada kehamilan dan persalinan.

Fasilitas seperti USG 4D, NICU, dan perawatan bayi tabung tersedia di sini lho, KitaFams. Rumah sakit ini juga memiliki program-program edukasi untuk Moms dan Si Kecil.

Hubungi mereka di Call Centre 1 500 799 / WhatsApp 0812 9551 5014 untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan dan fasilitas yang ada.

4. RSAB Harapan Kita

Terletak di Jl. Letjen S. Parman Kav. 87, Slipi, Jakarta Barat, RSAB Harapan Kita fokus pada pelayanan kesehatan perempuan, perinatal, dan anak.

Layanan yang disediakan cukup lengkap dengan fasilitas yang mumpuni. Untuk informasi lebih lanjut, Moms dan Dads bisa menghubungi RSAB Harapan Kita di (021) 566 8284.

5. RSIA Hermina

Moms & Dads pastinya sudah pernah dengar yang satu ini. RSIA Hermina memiliki beberapa lokasi yang strategis di Jabodetabek, seperti Jatinegara, Depok, dan Bekasi.

Rumah sakit ini menyediakan berbagai layanan kesehatan untuk ibu dan anak, termasuk NICU, layanan kebidanan, dan konsultasi kesehatan anak.

Kunjungi website mereka di herminahospitals.com untuk informasi lebih lanjut, ya!

6. RSIA YPK Mandiri

Terletak di Jl. Gereja Theresia No.22, Menteng, Jakarta Pusat, RSIA YPK Mandiri memiliki fasilitas unggulan seperti NICU, USG 4D, dan program-program kesehatan untuk ibu dan anak.

Layanan RSIA YPK Mandiri sudah berdiri sejak tahun 1960-an lho, Moms & Dads. Untuk informasi lebih lanjut, RSIA YPK Mandiri dapat dihubungi di nomor telepon (021) 390 9725.

8. Primaya Hospital

Primaya Hospital yang berlokasi di Jl. Raya Bekasi KM 23, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, menawarkan perawatan antenatal, penanganan kehamilan beresiko tinggi, NICU, dan PICU.

Lokasinya sangat strategis bagi KitaFams di area Bekasi Timur dan sekitarnya.

9. RS Pondok Indah

RS Pondok Indah yang berlokasi di Jl. Metro Duta Kav. UE, Pondok Indah, Jakarta Selatan, menawarkan subspesialisasi anak seperti kardiologi, nefrologi, neurologi, neonatologi, tumbuh kembang, dan laktasi.

Lengkap banget, ya, KitaFams? Mereka juga menyediakan vaksinasi lengkap serta skrining kesehatan bayi dan anak.

Hubungi mereka di (021) 765 7525 untuk mengetahui layanan dan fasilitasnya yang tersedia.

10. Alia Hospital Depok

Berlokasi di Jalan Kartini No. 2, Kota Depok, Alia Hospital Depok menyediakan berbagai layanan kesehatan untuk ibu dan anak.

Mereka juga menyediakan layanan asesmen resiko kehamilan bagi Moms dan Dads yang sedang menanti kehadiran Si Kecil.

Untuk informasi lebih lanjut, KitaFams dapat menghubungi Contact Center 021-3040 9000 atau Whatsapp di nomor 0811 3333 9000.

Rekomendasi Klinik untuk KitaFams

Gak hanya rumah sakit, klinik juga memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan keluarga, lho. Berikut adalah beberapa klinik yang dapat menjadi pilihan Moms dan Dads untuk menjaga kesehatan keluarga.

1. BWCC Jagakarsa

Berlokasi di Jl. Raya Jagakarsa No.7, Jakarta Selatan, BWCC Jagakarsa adalah klinik spesialis ibu dan anak yang menawarkan layanan kesehatan yang lengkap untuk keluarga.

Mulai dari poli kandungan, laktasi, KB, hingga homecare & baby massage, Moms & Dads bisa menghubungi mereka di (021) 72741069 untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan yang tersedia

2. Klinik BumilQ

Klinik BumilQ yang berlokasi di Ruko Graha Boulevard Blok H No.5, Gading Serpong, Tangerang, Banten bisa menjadi solusi tepat bagi Moms yang sedang mempersiapkan kehamilan dan persalinan.

Berbagai dokter spesialis yang kompeten dan fasilitas nyaman juga menjadi keunggulan bagi klinik ini.

Untuk mengetahui informasi layanan lebih lanjut, Klinik BumilQ dapat dihubungi melalui kontak +62 812-1081-0549.

3. Artemisia Women’s & Children’s Clinic

Untuk Moms & Dads yang tinggal di area Alam Sutera dan sekitarnya, Artemisia Women’s & Children’s Clinic menawarkan berbagai layanan kesehatan untuk wanita dan anak.

Berlokasi di Jalan Alam Utama Kav. 35, Alam Sutera, Kota Tangerang, Banten, Artemisia Clinic memiliki berbagai layanan unggul untuk perkembangan fisik dan psikologis ibu dan anak. Berbagai poli kesehatan dari dokter spesialis hingga psikolog klinis juga tersedia, lho!

Hubungi mereka melalui telepon di (021) 311 - 828 - 68 atau WhatsApp di 0811 - 8189 - 822 untuk informasi lebih lanjut.

5. Superkidz Development Centre

Memiliki beragam lokasi di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Depok, Bekasi, hingga BSD, Superkidz Clinic menawarkan layanan terapi yang komprehensif untuk anak-anak.

Superkidz dapat menjadi solusi tepat bagi Moms & Dads yang membutuhkan layanan speech therapy, fisioterapi, atau terapi sensori.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai masing-masing cabang, Moms & Dads dapat mengunjungi website superkidz.id.

Yuk, Jaga Kesehatan Keluarga Bersama Kita!

Setiap orangtua pasti ingin mendapatkan layanan kesehatan yang terbaik bagi keluarganya. Kita berharap rekomendasi ini dapat membantu Moms dan Dads menemukan rumah sakit dan klinik terbaik untuk keluarga tercinta.

Semoga keluarga KitaFams selalu sehat, bahagia, dan ceria!